perisaikaltim.com – Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Agusriansyah Ridwan, mendesak pemerintah provinsi untuk lebih serius dalam memberdayakan pemuda sebagai aset berharga yang harus dipersiapkan untuk menghadapi tantangan global. Menurutnya, pemuda harus menjadi motor penggerak pembangunan daerah dan berperan aktif dalam mendorong kemajuan Kaltim.
Agusriansyah menegaskan bahwa pemetaan potensi pemuda sangat penting untuk merancang program-program pemberdayaan yang tepat sasaran. “Kita perlu mengetahui dengan jelas apa saja kekuatan dan kelemahan pemuda kita, sehingga kita bisa merancang program-program yang sesuai dengan kebutuhan mereka,” jelas politisi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini dalam wawancara telepon.
Selain itu, Agusriansyah juga menekankan pentingnya akses pendidikan dan ekonomi yang merata bagi semua pemuda. Ia mengungkapkan kekhawatirannya terkait kesenjangan yang masih ada, baik antara pemuda di kota besar maupun di daerah terpencil. “Pemerintah harus memastikan tidak ada pemuda yang tertinggal hanya karena keterbatasan ekonomi atau kurangnya akses informasi. Semua pemuda harus memiliki kesempatan yang sama untuk mengembangkan diri,” tegasnya.
Agusriansyah juga mengusulkan agar program pemberdayaan pemuda dimasukkan dalam perencanaan pembangunan daerah jangka panjang dan menengah. Hal ini akan memastikan komitmen pemerintah dalam memfasilitasi pengembangan potensi pemuda secara terukur dan berkelanjutan. Ia berharap langkah konkret dari pemerintah dapat menjadikan pemuda Kaltim sebagai generasi emas yang siap berkontribusi dalam kemajuan daerah.
Dengan pemberdayaan yang tepat, Agusriansyah meyakini bahwa pemuda Kaltim akan dapat menghadapi tantangan global dan berperan penting dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.(adv)
-udin