perisaikaltim.com – Anggota DPRD Kalimantan Timur, Amiruddin, mewakili Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur, menghadiri acara pengukuhan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Lembaga Adat Paser (LAP) untuk periode 2024-2029. Acara tersebut berlangsung di Gedung Awa Mangkuruku pada Kamis (4/7/2024).
Pengukuhan tersebut dihadiri oleh Yang Mulia Sultan Paser, Aji Muhammad Jarnawi, Pemangku Adat Paser, Aji Muhammad Natsir, Bupati Paser, Fahmi Fadli, serta perwakilan Bupati PPU yang diwakili oleh Kepala Kesbangpol, dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah beserta pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Paser.
Dalam sambutannya, Bupati Paser menyampaikan harapannya agar pengurus DPP LAP ke depan dapat lebih solid dan kompak, serta dapat bersatu dalam mewujudkan visi dan misi Lembaga Adat Paser dengan motto “Maju, Berdaulat, dan Bermartabat.”
“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pengurus periode sebelumnya atas dedikasi dan kontribusinya terhadap Kabupaten Paser. Selamat kepada Para Dewan Pengurus Pusat Lembaga Adat Paser untuk periode 2024-2029 yang resmi dikukuhkan hari ini,” ujar Bupati.
Acara ini merupakan momentum penting dalam menjaga dan memperkuat keberlangsungan adat dan budaya di Paser, serta meneguhkan komitmen untuk melanjutkan pembangunan daerah sesuai dengan nilai-nilai kearifan lokal yang dimiliki. (adv)