Turut hadir dalam kegiatan musrenbang Kutim beberapa anggota DPRD Kaltim, antara lain Anggota Komisi II Ismail dan Siti Rizky Amalia, Anggota Komisi III Agus Aras, Anggota Komisi IV Abdul Kadir Tappa, dan Anggota Komisi I Harun Al Rasyid.
Anggota DPRD Kaltim Ismail menyatakan dukungannya terhadap pelaksanaan musrenbang karena merumuskan berbagai program pembangunan di segala bidang yang diharapkan dapat menghasilkan kemajuan dan kesejahteraan bagi Kutim.
“Musrenbang dimulai dari tingkat kelurahan hingga tingkat kabupaten, dan program-program yang diusulkan akan dievaluasi untuk dimasukkan ke dalam RKPD 2025,” jelasnya.
Selain itu, musrenbang juga mencakup aspirasi masyarakat yang disampaikan oleh DPRD Kutim dan DPRD Kaltim.
“Ide-ide dan keluhan masyarakat yang diungkapkan selama reses, seperti perbaikan jalan dan lapangan pekerjaan, akan dijadikan pertimbangan bagi pemerintah dalam pelaksanaan program,” katanya.
Berdasarkan laporan yang disampaikan pada musrenbang, pelaksanaan program pembangunan telah menunjukkan hasil positif pada Tahun 2023, terutama dalam aspek perekonomian dan infrastruktur.
Ia menekankan pentingnya terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mengentaskan kemiskinan, dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia.
“DPRD Kaltim berharap pelaksanaan musrenbang Kutim dapat menghasilkan program yang terukur, efektif, dan efisien untuk menjawab kebutuhan dan tantangan di masa mendatang,” harapnya. (Adv)