Anggota DPRD Kaltim Hadiri Pembukaan Rakorda BAZNAS 2024, Tekankan Sinergi untuk Pengentasan Kemiskinan

perisaikaltim.com – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Sayid Muziburrachman, menghadiri pembukaan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) BAZNAS 2024 se-Kalimantan Timur di Pendopo Odah Etam, Kantor Gubernur Kaltim. Acara yang mengangkat tema “Sinergi Pengelolaan Zakat untuk Penanggulangan Kemiskinan dan Kesejahteraan Masyarakat Kalimantan Timur” ini dihadiri oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim, Akmal Malik, yang sekaligus membuka acara. Juga hadir Ketua BAZNAS RI, KH Noor Achmad, Ketua Bidang Teknologi dan Informasi BAZNAS, Nadratuzzaman Hosen, Ketua BAZNAS Kaltim, Ahmad Nabhan, Ketua MUI Kaltim, KH Muhammad Rasyid, Forkopimda, perguruan tinggi, dan tokoh masyarakat lainnya.

Dalam sambutannya, Sayid Muziburrachman menekankan pentingnya peran BAZNAS dalam membantu pemerintah menangani berbagai masalah masyarakat, terutama terkait kemiskinan.

“DPRD mendukung penuh program-program BAZNAS. Ke depan, sinergi antara pemerintah, DPRD, dan BAZNAS harus lebih ditingkatkan,” ungkap Sayid Muziburrachman.

Ia juga menambahkan bahwa pengentasan kemiskinan tidak bisa dilakukan secara parsial atau hanya oleh satu pihak. Menurutnya, kolaborasi dari semua sektor, termasuk peningkatan ekonomi rakyat, harus terus digalakkan.

Sementara itu, Ketua BAZNAS Kaltim, Ahmad Nabhan, mengungkapkan bahwa Rakorda ini diikuti oleh perwakilan BAZNAS dari seluruh kabupaten/kota di Kalimantan Timur, serta instansi terkait lainnya. Kegiatan Rakorda berlangsung di Hotel Ibis Samarinda selama tiga hari, mulai dari tanggal 20 hingga 23 Oktober 2024.

Ahmad Nabhan juga menyoroti beberapa program sosial BAZNAS Kaltim, seperti rehabilitasi rumah tidak layak huni, bantuan untuk anak-anak kurang mampu dan penderita stunting, serta berbagai kegiatan sosial lainnya. Salah satu contohnya adalah bantuan operasi bibir sumbing yang diinisiasi oleh BAZNAS, yang telah membantu seorang anak penderita bibir sumbing untuk bisa berbicara dengan lancar.

“Kami berharap agar seluruh ASN di Kalimantan Timur bisa menyalurkan zakat mereka melalui BAZNAS, agar lebih banyak lagi program sosial yang bisa dilaksanakan untuk kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.(adv)

– udin

Related posts