Komisi I DPRD Kaltim Gelar Rapat Kerja untuk Evaluasi Kinerja dan Persiapan Seleksi Anggota KI Kaltim

Perisaikaltim.com, Pada Senin, 01 April, Komisi I DPRD Provinsi Kalimantan Timur mengadakan Rapat Kerja di Hotel Platinum Balikpapan. Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua Komisi I DPRD Kaltim, Baharuddin Demmu, yang didampingi oleh Wakil Ketua Komisi I, Yusuf Mustafa, serta sejumlah anggota lainnya seperti Kaharuddin Jafar, Marthinus, Herliana Yanti, H.J. Jahidin, Harun Al Rasyid, Agus Aras, dan Rima Hartati.

Rapat Kerja tersebut terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama melibatkan Diskominfo Kaltim dan Komisi Informasi (KI) Kaltim untuk memaparkan Laporan Kerja KI Kaltim dan membahas Persiapan Seleksi Anggota KI Kaltim periode 2024-2028.

“Pertama, Kami ingin mendengar capaian Kaltim dalam konteks keterbukaan informasi publik (KIP) dan mengevaluasi kinerja,” ujar Baharuddin Demmu saat memimpin rapat. “Selain itu, kami ingin berdiskusi terkait upaya mempertahankan dan meningkatkan peringkat prestasi Kaltim yang kini berada pada peringkat 8 nasional dan dapat mempertahankan predikat informatif selama empat tahun berturut-turut,” lanjutnya.

Dalam konteks pembentukan Panitia Seleksi Komisi Informasi Publik yang masa baktinya akan berakhir pada November 2024, H.J Jahidin menyatakan persiapan untuk Seleksi Anggota KI Kaltim periode 2024-2028.

“Jadi tadi sudah kita sepakati sebelum Agustus harus sudah selesai seleksi karena kalau tidak selesai maka tertunda lagi,” ucap H.J Jahidin.

“Mengingat akan adanya Anggota baru yang dilantik namun belum terbentuk Alat Kelengkapan yang baru oleh karena itu bila tidak diselesaikan maka lebih mundur lagi nanti, targetnya dipercepat tapi tidak menyalahi tahapan,” paparnya. adv

 
 
 
 
 
 
Related posts