perisaikaltim.com – Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kaltim menggelar rapat di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan pada Senin (15/7/2024) malam.
Rapat ini dibagi menjadi dua sesi utama. Pada sesi pertama, membahas penyampaian Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Rancangan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) untuk Tahun Anggaran 2025. Sesi kedua fokus pada penyampaian laporan semester pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2024.
Ketua DPRD Kaltim, Hasanuddin Mas’ud, memimpin rapat tersebut dengan didampingi Wakil Ketua I DPRD Kaltim, Muhammad Samsun, dan Wakil Ketua III DPRD Kaltim, Sigit Wibowo. Turut hadir juga ketua tim TAPD Kaltim, Sekdaprov Kaltim Sri Wahyuni, beserta anggota tim TAPD Kaltim.
Anggota Banggar DPRD Kaltim yang hadir antara lain H Baba, Safuad, Ananda Emira Moeis, Sapto Setyo Pramono, Jahidin, Andi Harahap, Agus Aras, Nidya Listiyono, Syafruddin, dan Muhammad Udin. Selain itu, rapat juga dihadiri oleh Sekretaris DPRD Kaltim Norhayati Usman, Kepala Bagian Umum dan Keuangan Hardiyanto, Kepala Bagian Fasilitasi Penganggaran dan Pengawasan Andi Abdul Razaq, serta Kepala Bagian Persidangan dan Perundang-Undangan Suriansyah, bersama sejumlah pejabat fungsional, staf, dan tim ahli Banggar DPRD Kaltim. (adv)