perisaikaltim.com – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Yenni Eviliana, menghadiri pelantikan Ketua dan Pengurus Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kalimantan Timur Masa Bakti 2024–2029. Acara pelantikan berlangsung pada Kamis (28/11/2024) malam di Ballroom Hotel Platinum, Balikpapan.
Dalam sambutannya, Yenni Eviliana menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada Ketua dan Pengurus DPP APINDO Kaltim yang baru dilantik. Ia berharap kepengurusan baru ini mampu menjalin sinergi yang erat dengan pemerintah daerah, khususnya dalam mendukung perkembangan dunia usaha di Kalimantan Timur.
“Selamat dan sukses atas pelantikan DPP APINDO Kaltim hari ini untuk masa bakti 2024–2029. Semoga ke depan APINDO dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, terutama dalam mendukung peningkatan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang menjadi tulang punggung ekonomi daerah,” ujar Yenni.
Lebih lanjut, Yenni menekankan pentingnya sinergitas antara APINDO dan DPRD Kaltim. Ia menyebut bahwa banyak anggota DPRD Kaltim yang juga memiliki latar belakang sebagai pengusaha, sehingga kolaborasi ini memiliki potensi besar untuk meningkatkan pembangunan ekonomi di berbagai sektor.
“Kami di DPRD berasal dari 10 kabupaten/kota di Kalimantan Timur, sehingga ke depan ada harapan besar agar APINDO dapat bekerja sama dengan DPRD untuk membantu pengembangan usaha kecil di tingkat desa, kecamatan, hingga kabupaten/kota,” imbuhnya.
Pelantikan ini dihadiri oleh berbagai kalangan, termasuk perwakilan pemerintah daerah, pengusaha, dan tokoh masyarakat. APINDO sebagai wadah organisasi pengusaha diharapkan mampu berperan aktif dalam mendukung pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, dan memperkuat sektor usaha di Kalimantan Timur.
Yenni juga menyampaikan optimismenya terhadap pengurus APINDO yang baru dilantik, terutama dalam menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang di era Ibu Kota Nusantara (IKN). “Semoga sinergi yang baik ini dapat terus terjalin untuk mewujudkan Kalimantan Timur yang lebih maju dan sejahtera,” pungkasnya.(adv)
-udin