Wakil Ketua DPRD Kaltim Sigit Wibowo Apresiasi dan Selamatkan Rapat Koordinasi Majelis Dikdasmen dan PNF Muhammadiyah

Perisaikaltim.com, Balikpapan, 12 Januari 2024 – Wakil Ketua DPRD Kaltim, Sigit Wibowo, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Nonformal (Dikdasmen dan PNF) yang diselenggarakan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Samarinda. Acara berlangsung selama tiga hari dengan tema “Mewujudkan Sekolah Muhammadiyah Unggul Berkemajuan” di Bukit Damai Indah (BDI) Balikpapan pada Jumat (12/1/2024).

Sigit memberikan apresiasi dan selamat atas penyelenggaraan Rakor yang dianggapnya sebagai upaya Muhammadiyah untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia lokal yang unggul dan kompeten menyambut kehadiran IKN di Kaltim, serta meningkatkan kualitas pendidikan di daerah tersebut.

Wakil Ketua DPRD Kaltim menekankan bahwa pendidikan Muhammadiyah memiliki tiga fungsi utama, yakni pendidikan dakwah, pengkaderan, dan pelayanan. Fokus pada pendidikan melalui ketiga fungsi ini, menurutnya, membuat Muhammadiyah tetap eksis hingga sekarang.

Dalam konteks kehadiran IKN, Sigit mendorong agar pendidikan Muhammadiyah unggul dan berkemajuan dengan menerapkan kurikulum yang integratif, kompetitif, humanis, sosial, dan antisipatif, serta fleksibel. Selain itu, sekolah diharapkan memiliki kultur disiplin, santun, jujur, bertanggung jawab, dinamis, dan berpikiran maju.

“Mudah-mudahan sekolah Muhammadiyah dapat memberikan kontribusi besar untuk kepentingan bangsa dan negara,” ujarnya. (adv)

 
 
 
 
Related posts